Cara Mengajukan Permohonan Penutupan Akun Facebook Kerabat Anda yang Sudah Meninggal



Agak miris rasanya membaca tulisan teman saya, pak dosen Armand melaui tulisan Meninggal Tahun Lalu, FB-nya Dipakai Orang . Dalam tulisan tersebut beliau menceritakan tentang akun Facebook seorang sahabatnya yang telah meninggal dipergunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Kejadian yang sama juga mungkin pernah dialami oleh beberapa pengguna facebook atau mungkin pengalaman anda pribadi.

Bagi kerabat yang mengetahui informasi login facebook atau email almarhum mungkin dapat menyelesaikan dengan cepat. Namun bagaimana bila informasi itu tidak diketahui apalagi almarhum tidak memiliki sanak keluarga. Memang cukup membuat pusing dan tidak tahu harus berbuat apa.

Mungkin ada beberapa teman menganggap atau berujar “ah gampang saja, kita hack saja email atau facebooknya”, cara ini tidaklah mudah seperti rumor yang selama ini kita dengar. Kebanyakan kasus hacking akun seperti itu dikarenakan kecerobohan pengguna akun sendiri. Salah satu kecerobohan utama adalah membuat pertanyaan rahasia yang mudah diketahui orang pada saat permohonan pemulihan email. Banyak lagi contoh kecerobohan lainya. Sehingga boleh disimpulkan untuk melakukan hack bukanlah salah satu-satunya pilihan untuk mengatasi persoalan di atas.

Nah sekarang bagaimana kita dapat menutup akun kerabat kita yang telah meninggal tersebut ? Memgirim email ke admin facebook ? Boleh saja, namun prosesnya akan memakan waktu. Hal ini juga berlaku untuk permintaan akses atau pemulihan email almarhum. Sebenarnya facebook sendiri telah menyediakan formulir khusus untuk melalporkan kerabat kita yang sudah meninggal. Agar dapat ditindaklanjuti dengan pembekuan/penutupan akun yang dimohonkan. Dengan menggunakan formulir ini, proses dijamin lebih cepat. Namun sekali lagi perlu diingat bahwa data yang perlu anda sediakan dengan lengkap (termasuk surat kematian atau beberapa identifikasi yang diperlukan)

Untuk mengakses formulir yang dimaksud silahkan mengunjungi link berikuthttp://www.facebook.com/help/contact.php?show_form=memorialize_special_requests . Perhatikan gambar formulir dibawah ini.


Untuk kasus di awal, apabila almarhum temannya pak Armand tidak memiliki sanak keluarga. Sahabat, teman kantor, pacar bahkan teman sekolah dapat melaporkannya. Namun sekali lagi perhatikan kelengkapan yang diminta.

Pertanyaan berikutnya, apakah boleh lebih dari satu orang mengirimkan formulir ini ? Boleh saja, sejauh data yang diberikan akurat.

Semoga Bermanfaat

Sumber: kompasiana


----

Salam,


@Anjroid